Selasa, 20 Mei 2014

[Review] Tom & Jerry Giant Adventure

Oleh : Awan Yoga Prakoso / 672012046 / Dasar Animasi C - DV204C

Haloo manteman,
lagi pada ngapain nih ?
Apa kalian sudah makan ?
Jika belum makan dulu sana ! :D Setelah makan, lanjut baca review ini ya.
Disini saya selaku mahasiswa Dasar Animasi mendapat tugas dari Dosen untuk me'review' film 2D (Yaa sebenarnya sihh enak juga tugas kaya gini, tinggal tonton filmnya dan tulis deh reviewnya) Heheheeee.

Nahhhh, sebelumnya saya bingung akan review film yang seperti apa. Setelah curhat sama temen, minta file, searching, cari subtitle akhirnya saya menemukan film yang sepertinya cocok untuk saya review. Dengan koneksi seadanya (maklumlah mahasiswa) teman saya mendownloadkan film ini dengan senang hati :') Hehee (jadi curhat gini). Film 2D ini berjudul Tom & Jerry Mati Kesurupan :P yaaa enggak lah :D hahaaaa. 
Judul filmnya yaitu "Tom & Jerry Giant Adventure" (yang ini beneran).




Ini sinopsisnya : Tom dan Jerry merupakan 2 hewan terakhir yang tinggal di Storybook Town, sebuah kisah yang terinspirasi dari taman peri “Di mana mimpi akan menjadi kenyataan, jika Anda percaya” Jack putus asa untuk menyelamatkan taman dari tangan miliarder serakah, berangkat dengan kucing setia (si Thomas 
dan temannya mouse (Jerry) untuk menjual sapi hadiahnya dan ditukar dengan beberapa kacang ajaib. Setelah itu kacang ajaib tersebut menjadi Pohon Kacang yang sangat besar, dan di atas Pohon Kacang magis itu diperintah oleh raksasa besar, lapar dan berkuasa. Rekan-rekan dongeng seperti Droopy, Spike dan bahkan angsa emas juga ada di Pohon Kacang tersebut. Akankah Tom and Jerry mampu mengakhiri ancaman miliarder serakah yang akan menghancurkan Storybook Town ? Bagaimana keseruan perjalanan mereka menyelamatkan Storybook Town? Anda tidak akan tahu jika belum melihat filmnya, sebelum filmnya yukkk kita lihat trailernya !






Kelebihan dari film ini :
- Jack karakter utama memiliki kepercayaan diri yang kuat untuk menjadikan mimpinya kenyataan.
- Terdapat beberapa karakter yang sebenarnya tidak menjadi karakter dalam film Tom & Jerry.
- Saat Jack, Tom dan Jerry diatas pohon kacang terlihat memang seperti didalam mimpi.
- Beberapa jokes humor yang bisa membuat saya tertawa.
- Banyak karakter terlihat lucu dan sangat pas memerankan karakternya.
- Persahabatan antara beberapa karakter sangat bagus untuk dijadikan panutan
- Happy Ending untuk Jack
- Kesungguhan anak dan ibu dalam memperjuangkan mimpi seorang Joe Bradley

Kekurangan dari film ini :
- Karakter raksasa yang jahat terlihat kurang pas / cocok dengan baju berwarna pinknya, sehingga raksasa tersebut terlihat agak feminim.
- Nggak tahu kenapa saya tidak suka dengan karakter peri dalam film ini, menurut saya peri dalam film ini kurang atau tidak seperti peri peri pada umumnya.
- Pada awal cerita terlihat kurang menarik karena saya saja sempat memejamkan mata pada awal awal cerita.

Pesan moral yang terkandung dalam film ini adalah anda harus percaya terhadap mimpi anda jika anda ingin mimpi itu akan menjadi kenyataan. Jangan terlalu mementingkan kepentingan sendiri dan memperkaya diri sendiri karena ehhh karena itu akan menyengsarakan orang lain.

A Warner Bros. Cartoon
Created By : William Hanna and Joseph Barbara
Starring : Jacob Bertrand, Tom Wilson, Grey Delisle, Garrison Keillor, Paul Reubens, Kath Soucie, Joe Alaskey, Richard McGonagle, Phil Lamarr, John DiMaggio.
Executive Producer : Sam Register
Co-Producer : Alan Burnett
Associate Producer : Jim Wyatt
Music By : Michael Tavera
Casting and Voice Direction : Maria Estrada
Edited by : Kyle Stafford
Written By : Paul Dini
Produced and Directed By : Spike Brandt and Tony Cervone
and all who have participated.

Terimakasih, maturnuwun, thankyou, arigatou untuk semua para sadulur yang sudah melihat review saya ini. :D 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar